Learn, Connect, Growth | Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan Indonesia

Mengabdi Untuk Negeri: Riset Ketenagaan di Bidang Pelayanan Kesehatan

6des

Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan FK UGM telah ikut bergabung dalam melakukan riset ketengaan di bidang pelayanan kesehatan (Risnakes) yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan. Peneliti PKMK yang ikut bergabung adalah Eva Tirtabayu Hasri S.Kep.,MPH dan Andriani Yulianti SE.,MPH. peneliti PKMK yang ditugaskan sebagai penanggung jawab kabupaten di wilayah Pontianak. Selama bulan Agustus 2017, tim melakukan pengawasan kepada enumerator-enumerator di wilayah kabupaten Mempawah dan Bengkayang yang melakukan pengambilan data di Dinas Kesehatan, Rumah Sakit dan Puskesmas. Riset ini bertujuan untuk memotret sumber daya manusia yang bekerja di bidang pelayanan kesehatan, sehingga harapannya dapat dipetakan kebutuhan sumber daya manusia yang dibutuhkan oleh Rumah Sakit dan Puskesmas.

 

Penelitian ini diikuti dari berbagai perguruan tinggi. Periset berlatar belakang dosen, peneliti, dan mahasiswa S3 di seluruh wilayah Indonesia. Penanggung jawab teknis (PJT) kabupaten berlatar belakang pendidikan minimal S2, hal ini dilakukan karena tanggung jawab PJT mentransfer ilmu tentang teknis dan konten penelitian ke enumerator di kabupaten. Benar tidaknya data yang diambil enumerator sangat tergantung dari kemampuan PJT. Penelitian ini dinilai dengan menggunakan beberapa instrumen yang berisi konten jumlah SDM, kepuasan SDM, sumber gaji, nominal gaji, dan sebagainya. Hasil penelitian akan di publikasikan oleh Kementerian Kesehatan pada tahun 2018.

Penulis: Eva Tirtabayu Hasri S.Kep.,MPH