Learn, Connect, Growth | Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan Indonesia

Modul 1. Gambaran Kecurangan JKN & Upaya Pencegahannya di Rumah Sakit

Pelatihan Teknis Online – Optimalisasi Peran Tim Pencegahan Kecurangan JKN di Rumah Sakit

Halo Bapak dan Ibu!
Selamat mempelajari Modul 1 dalam rangkaian Pelatihan Teknis Online – Optimalisasi Peran Tim Pencegahan Kecurangan JKN di Rumah Sakit. Modul I bertujuan untuk memberi wawasan kepada Anda mengenai fenomena fraud layanan kesehatan yang ada di Indonesia serta gambaran umum upaya pencegahannya.
Berikut materi Modul 1:

  MATERI 1

Fenomena Kecurangan JKN dan Amanat Permenkes No. 16/ 2019 untuk Pencegahan Kecurangan JKN di RS

drg. Puti Aulia Rahma, MPH, CFE (PKMK FK – KMK UGM)

Deskripsi:
Materi tentang gambaran potensi fraud layanan kesehatan yang berkembang di Indonesia. Dalam materi ini disampaikan juga poin-poin amanat Permenkes No. 16/ 2019 mengenai kegiatan-kegiatan pencegahan fraud yang harus dilakukan di RS.

powerpoint    Video

FORUM DISKUSI – Fenomena Kecurangan JKN dan Amanat Permenkes No. 16/ 2019 untuk Pencegahan Kecurangan JKN di RS >>> buat topik forum diskusi baru

 

  MATERI 2

Peran Manajemen RS dalam Pencegahan Fraud Layanan Kesehatan di RS

dr. Kuntjoro Adi Purjanto, M.Kes (PERSI)

Deskripsi:
Materi tentang kewajiban dan strategi-strategi yang harus dilakukan oleh manajemen RS untuk melakukan pencegahan fraud layanan kesehatan.

powerpoint    Video

FORUM DISKUSI – Peran Manajemen RS dalam Pencegahan Fraud Layanan Kesehatan di RS >>> buat topik forum diskusi baru

 

  MATERI 3

Konsep dan Teknis Membangun Tim Pencegahan Kecurangan JKN di RS

dr. Daniel Budi Wibowo, M.Kes (PERSI)

Deskripsi
Materi tentang tata cara membentuk tim pencegahan kecurangan JKN di RS, mulai dari menentukan calon anggota tim, menetapkan keterampilan yang diperlukan, serta menekankan tanggung jawab dan wewenang tim pencegahan kecurangan JKN di RS.

Powerpoint    Video

FORUM DISKUSI – Konsep dan Teknis Membangun Tim Pencegahan Kecurangan JKN di RS >>> Link kan ke forum diskusi “Pembantukan Tim dan Tupoksi Tim Pencegahan Kecurangan JKN di Internal RS”

 

  MATERI 4

Sanksi bagi Pelaku Fraud Layanan Kesehatan

Prof. dr. Budi Sampurna, SpF, SH, Sp.KP (PERSI)

Deskripsi:
Materi tentang bentuk-bentuk sanksi bagi pelaku fraud layanan kesehatan, baik sanksi administratif (yang sudah tercantum dalam PMK No. 16/ 2019), maupun potensi sanksi pidana.

Powerpoint    Video

FORUM DISKUSI – Sanksi bagi Pelaku Fraud Layanan Kesehatan >>> buat topik forum diskusi baru

 

  TUGAS

Pada akhir modul ini, Anda diminta untuk mengerjakan post test modul 1. Silakan kerjakan tugas ini sendiri – sendiri (tidak mencontek atau bekerja sama). Masing-masing peserta mendapat soal yang berbeda-beda.

Post Test Modul 1 – 20 soal pilihan ganda.

Untuk mengakses seluruh topik diskusi yang sudah dibahas, silakan klik menu Forum Diskusi di atas. Pastikan Anda telah mempelajari aturan penggunaan forum untuk memperlancar proses diskusi.

Bila Anda mengalami kesulitan dalam mengakses item-item dalam modul ini, Anda dapat menghubungi kami melalui link berikut

  klik disini