Learn, Connect, Growth | Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan Indonesia

  • 11mar25

Memajukan Inovasi Kesehatan Digital dalam Onkologi: Prioritas Transformasi Digital Bernilai Tinggi dalam Perawatan Kanker

25jan23

Hari Kanker Sedunia diperingati setiap tanggal 4 Februari sebagai momentum global untuk meningkatkan kesadaran terhadap pencegahan, deteksi dini, dan pengobatan kanker. Peringatan ini bertujuan untuk mengurangi angka kematian akibat kanker dan memastikan akses layanan kesehatan yang lebih baik bagi semua orang. Tema yang diusung pada tahun ini yaitu "United by Unique". Tema tersebut menekankan bahwa pengalaman kanker setiap individu memiliki keunikan. Namun, kita dapat tetap bersatu dalam solidaritas dan kepedulian. Tema ini mengajak seluruh pihak untuk menciptakan lingkungan yang inklusif, yaitu penyediaan akses perawatan yang adil dan berkualitas.

Readmore


Penganggaran dalam Sistem dan Organisasi Layanan Kesehatan

25jan23

Anggaran adalah pendorong utama dalam perencanaan dan manajemen organisasi. Anggaran didefinisikan sebagai perkiraan pendapatan / pengeluaran selama waktu tertentu. Penganggaran adalah proses alokasi sumber daya untuk menghasilkan keluaran terbaik sesuai dengan tingkat pendapatan yang terlibat. Jika dilakukan dengan benar, penganggaran dapat membantu manajer mengelola dan mengendalikan organisasi dengan lebih baik. Sebagai alat perencanaan/pengendalian manajemen, penganggaran membantu mengoordinasikan konsentrasi dan pengendalian aktivitas dalam organisasi. Penganggaran menunjukkan orientasi pengelolaan keuangan pada organisasi. Oleh karena itu, setiap organisasi mempunyai pendapatan dan pengeluaran yang memerlukan anggaran dan penganggaran.

Readmore


Sistem Kesehatan untuk Mendukung Implementasi Intervensi Gizi

25jan23

Peringatan Hari Gizi dan Pangan Nasional (HGN) setiap tanggal 25 Januari, di Indonesia digunakan sebagai ajang meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang dan konsumsi pangan bergizi demi mencapai kualitas hidup yang lebih baik. Pada tahun 2025, perayaan HGN selaras dengan tantangan global yag tengah dihadapi seperti peningkatan angka obesitas, malnutrisi, dan berbagai penyakit terkait gaya hidup.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes) mengusung tema “Gizi Seimbang untuk Generasi Unggul”. Tema ini menegaskan pentingnya pola makan sehat dan bergizi dalam mendukung tumbuh kembang generasi muda yang cerdas dan sehat, sekaligus sebagai langkah pencegahan terhadap berbagai penyakit tidak menular yang dapat muncul akibat pola makan tidak seimbang. Tercukupinya kebutuhan gizi di tiap daerah tidak lepas dari usaha pemerintah dalam membentuk sistem intervensi gizi yang komprehensif dan efisien.

Readmore


+ ARTIKEL LAIN

Pemerintah Indonesia, bersama para pemimpin kesehatan global dan mitra, menyerukan tindakan cepat untuk mengatasi tantangan kesehatan masyarakat global berupa tuberkulosis (TBC) melalui pendekatan inovatif dan transformatif. Dalam pertemuan tingkat tinggi yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, para pemangku kepentingan global seperti Gates Foundation, FIND, dan TB Alliance menyampaikan visi mereka tentang inovasi dan aksi kolaboratif untuk membawa perubahan paradigma dalam pencegahan, diagnosis, dan pengobatan TBC.

Stigma seputar masalah kesehatan jiwa masih sulit dihilangkan. Beberapa stigma, seperti depresi, gangguan kecemasan, dan stres, sering kali dikaitkan dengan rendahnya keimanan seseorang. Bahkan, pekerja yang berupaya mencari layanan kesehatan jiwa tak jarang dipandang “sudah tidak mampu lagi bekerja.”

With increasing recognition of bullying in academic settings, it is vital that institutions adhere to their own policies and protocols when supporting victims of bulling and abusive behaviour in medical academia.

In his pioneering 1976 book on workplace harassment, Brodsky coined the term “bullying” to mean “persistent attempts on the part of one or more persons to annoy, wear down, frustrate or elicit a reaction in another.”